Aku adalah Aku ; 30 Oct 2009

Kalau saja aku bukanlah aku
Mungkin aku sudah patah menyerah
Mungkin asa itu akan terbang menghilang

Kalau saja aku bukanlah aku
Mungkin mereka akan menangis
Mungkin mereka akan tertawa
Menangisi aku menyerah
Menertawakan aku kalah

Kalau saja aku bukanlah aku
Mungkin aku tak kenal Tuhan
Mungkin aku tak kan beriman

Kalau saja aku bukanlah aku
Mungkin mereka akan pergi
Mungkin mereka bukan sahabatku
Tak kan ada kisah kepadaku
Tak kan ada rahasia untukku

Tapi Aku adalah Aku
'Mungkin' itu semua tak kan mungkin
'Mungkin' untukku adalah Menang
dan 'Mungkin Menang' bukanlah Aku
Karena Menang adalah Mutlak untukku

Dan Aku adalah Aku
Jatuh berapa kali pun
Menangis darah sekali pun
Tak kan mengalahkanku
Tak kan menghentikanku

Karena Aku adalah Aku



Jumat 30 okt 2009, 8.43 pm

Labels:

permalink | 0 comments (+)

« BACK FORWARD »